2.21.2024

PT Solid Gold Berjangka | Emas Kembali Ditutup Lebih Tinggi Lagi seiring Penurunan Dolar dan Imbal Hasil

 

GOLDEMASEmas berjangka PT SGB SOLID GROUP SG BERJANGKA SOLID GOLD BERJANGKA

Solid Gold Berjangka | Harga emas ditutup lebih tinggi untuk sesi ketiga secara beruntun pada Selasa (20/2) karena dolar dan imbal hasil melemah menjelang rilis risalah pertemuan terakhir komite kebijakan Federal Reserve pada hari Rabu.

Emas untuk penyerahan April ditutup naik US$15,70 yang menetap di level US$2.039,80 per ons.

Penurunan ini terjadi menjelang rilis risalah pertemuan terakhir Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) pada Rabu sore, yang berakhir dengan suku bunga tidak berubah tetapi memberikan sedikit indikasi kapan suku bunga akan diturunkan, meskipun pasar mengharapkan penurunan suku bunga dalam jangka pendek.

Dolar melemah, sehingga membuat emas lebih terjangkau bagi pembeli internasional. Indeks dolar ICE terakhir terlihat turun 0,25 poin menjadi 104,04.

Sementara imbal hasil Treasury juga menyempit, sehingga menurunkan biaya kepemilikan emas. Surat utang AS bertenor dua tahun terakhir terlihat membayar 4,597%, turun 4,2 basis poin, sedangkan imbal hasil obligasi 10 tahun turun 2,3 basis poin menjadi 4,261%.(yds)

Sumber: MT newswires


Tidak ada komentar:

Posting Komentar